Menu Close

Berbagai Macam Jenis Media Sosial

Bidang teknologi yang makin maju dalam beberapa tahun terakhir telah mengubah cara kita dalam memandang dunia melalui media komunikasi. Ini adalah langkah perkembangan dari jenis media tradisional seperti televisi, koran, dokumenter, dan radio. Media sosial, dengan kata lain terdiri dari segala hal yang terkait dengan internet. Orang-orang selama bertahun-tahun telah mengandalkan media dari media cetak dan elektronik, untuk memberikan kabar atau peristiwa pada bagian lain di dunia. Kabar ini dapat berbentuk berita atau sekedar hiburan seperti film. Dengan adanya perkembangan internet sekarang ini, kita melampaui batas dan berbaur dengan budaya lain dan dunia yang baru. Kita hampir dapat menjangkau semua orang di seluruh dunia dalam hitungan detik, dengan layanan situs yang telah tersedia di ponsel dan perangkat lainnya. Dunia menjadi lebih kecil ketika internet memainkan perannya, dengan bentuk yang bermacam-macam dari media sosial yang telah mempengaruhi generasi masa kini.

Macam jenis media sosial

Berbagai jenis media sosial yang ada saat ini terdiri dari berbagai jenis komunikasi.

Blog
Blog merupakan fitur yang paling umum dari internet, yang memungkinkan pengguna untuk membuat blog mereka sendiri untuk memuat informasi. Ini dapat berkisar dari topik yang berhubungan dengan musik, buku harian, agama, resep, berita, informasi kesehatan, tips perjalanan, review suatu produk, update gadget terbaru dan lain sebagainya. Orang-orang tidak perlu menjadi seorang profesional atau benar-benar memerlukan jenis keahlian untuk ini, melainkan pengetahuan dari apa yang sedang dibicarakan. Blog dapat berkembang dengan disertai hal-hal seperti foto, video, podcast, streaming radio, iklan dan produk jasa.

Jejaring sosial
Situs jejaring sosial seperti Facebook, Twitter, dan MySpace, menyediakan tempat untuk memasang foto, video, dan berinteraksi dengan teman-teman atau kerabat di setiap waktu dan tempat. Anda dapat menambahkan teman, bergabung dengan kelompok, menghadiri acara, dan juga membeli tiket, bermain game, mencari teman lama, chatting dan lain-lain. Anak-anak, remaja, dan orang dewasa mengikuti tren ini untuk tetap dapat berhubungan dengan orang lain secara online.

Event
Situs jenis ini melayani khusus untuk seniman, musisi, atau perencana acara sosial dan sebagainya, yang memungkinkan mereka untuk memperbarui informasi mereka dengan tanggal acara dan kejadian saat ini. Ini juga dapat membantu orang untuk dapat membeli tiket secara online, atau melakukan perjalanan ke tempat-tempat untuk menjadi bagian dari acara tersebut. Selain itu juga bertindak sebagai kalender online bagi mereka yang aktif browsing di internet untuk menghadiri suatu acara.

Email dan chatting
Situs seperti Yahoo, MSN, AOL, Gmail dan sebagainya, menyediakan email untuk pengguna. Ini adalah cara instan untuk tetap berhubungan dengan orang-orang yang jauh, dan dapat digunakan untuk menjadi bagian dari interaksi bisnis atau karena alasan komunikasi lainnya. Hal ini sangat mudah digunakan, dan tidak memerlukan pengetahuan yang mendalam tentang cara menggunakannya. Chatting online adalah fitur populer dari media sosial juga. Kita dapat mengakses layanan ini melalui ponsel atau perangkat lain yang dapat memanfaatkan dari akses internet.

Foto dan video sharing
Pengguna dapat mengupload foto-foto yang diambil dari kamera digital atau ponsel, dan menempatkannya pada situs semacam ini untuk berbagi dengan teman dan keluarga. Video juga dapat diupload dan dicari lewat mesin pencari. Situs-situs ini juga akan mencatat berapa banyak tampilan dari video atau foto mengenai visibilitas dan peringkat.

Musik dan radio
Live streaming dari radio online di seluruh dunia yang ditampilkan di situs-situs dengan ratusan stasiun radio lainnya. Kita dapat mendengarkan musik terbaru lewat internet dan akses download yang tersedia baik itu gratis atau bayar. Grup band dan artis juga mempunyai website resmi mereka sendiri untuk mempromosikan album, menjual barang dagangan mereka dan bahkan menyediakan tiket konser.

Game
Gamer bebas untuk mengakses situs-situs yang menjadi tuan rumah permainan. Antarmuka virtual ini penuh dengan permainan yang sama asiknya seperti halnya bermain dengan PS3, Xbox 360 dan perangkat genggam lain.

contoh media sosial

Berbagai macam jenis media sosial ini menjadi lebih maju seiring berjalannya waktu sehingga membuat orang-orang untuk beralih ke internet. Media sosial juga menawarkan pengguna untuk dapat berbelanja di internet, memungkinkan anda untuk membeli sesuatu hanya dari perangkat mobile atas penawaran suatu produk. Bahkan terdapat juga perguruan tinggi yang berinteraksi dengan siswanya untuk kursus online, memberikan siswa kesempatan untuk dapat menerima sertifikasi dari universitas luar negeri.

Beda media sosial dan media elektronik atau cetak

Ada berbagai jenis media massa konvensional dan telah hadir selama berabad-abad, diantaranya yaitu radio, televisi, surat kabar, dan jenis lain dari media cetak.

Media Sosial

Media Konvensional

Tidak diperlukan untuk memiliki pelatihan profesional ketika menyediakan informasi online seperti forum, blog, polling, upload video, berbagi foto, email dan sebagainya. Hal ini didasarkan pada praktek dan penggunaan secara konstan.

Media ini mengharuskan seseorang untuk memiliki pengetahuan dan pengalaman dengan pelatihan dan keterampilan khusus.

Tersedia untuk pengguna pada tingkat yang normal dan juga gratis.

Diperlukan tempat sebelum produksi.

Informasi dapat diedit lagi ketika diperlukan.

Informasi seperti pada media cetak tidak dapat
diedit lagi ketika telah diproduksi.

Media sosial menjadi antarmuka yang cepat, yang dapat update hingga berkali-kali pada hari yang sama.

Selang update memakan waktu yang lebih
lama, dan tidak seketika seperti
pada media sosial.

Tidak memerlukan banyak tempat untuk menyimpan file atau berkas.

Memerlukan ruang nyata yang cukup untuk menyimpan berkas.

Interaksi dan umpan balik antar pengguna yang lebih cepat.

Interaksi lewat televisi atau radio relatif lebih lama.

Bentuk dan bermacam contoh media sosial kini menjadi semakin terasa nyaman untuk diakses bagi banyak orang. Apakah itu memesan untuk membeli, memesan tiket untuk perjalanan, belanja online tanpa harus pergi ke mal atau hanya sekedar chatting, pengguna merasa lebih mudah untuk mendapatkan segala hal yang mereka butuhkan, hanya dengan memencet keyboard.

Related Posts