Menu Close

4 Cara Mengatasi Depresi dengan Alami

Ada banyak cara mengatasi depresi secara alami dengan menempuh jalan yang berbeda-beda sebagai obat depresi alami. Artikel ini akan memberikan gambaran singkat tentang cara mengatasi depresi dengan pengobatan alami.

Depresi adalah masalah umum yang dapat mempengaruhi kesehatan emosional atau psikologis dari seseorang. Hal ini memiliki dampak buruk pada kesehatan fisik seseorang juga. Depresi dapat dipicu oleh beberapa jenis ketidakseimbangan senyawa kimiawi di dalam otak. Kondisi gejala depresi sering ditandai dengan gejala seperti perasaan sedih terus menerus, kurangnya minat dalam kegiatan sehari-hari, kehilangan nafsu makan, masalah tidur seperti insomnia dan sebagainya.

Beberapa obat-obatan umum yang digunakan untuk mengobati depresi adalah antidepresan, obat penenang, obat anti ansietas, dsb. Obat-obat ini dapat digunakan sebagai cara mengatasi depresi untuk sementara waktu. Disamping itu juga dapat menimbulkan ketergantungan atau membuat kecanduan jika sering dikonsumsi untuk jangka waktu yang lama, dan dapat menimbulkan beberapa efek samping negatif. Untuk alasan ini, maka diperlukan pengobatan alami tanpa obat resep dokter sebagai untuk menghilangkan depresi.

Cara mengatasi depresi

Pengobatan alami akan dibahas dalam bagian berikut yang dapat banyak membantu untuk mengatasi gejala depresi. Beberapa cara sederhana dan alami untuk menyembuhkan depresi adalah sebagai berikut:

  1. Olahraga secara rutin akan sangat membantu untuk mengatasi depresi tanpa obat. Ketika anda berolahraga, bahan kimia tertentu dilepaskan yang dapat membuat anda merasa lebih baik dengan diri anda. Setidaknya perlu waktu hingga setengah jam sehari untuk melakukan olahraga. Anda dapat melakukan olahraga dengan berjalan, jogging, berenang, atau kegiatan fisik lain yang paling anda sukai.
  2. Salah satu penyebab depresi adalah faktor kekurangan gizi. Oleh karena itu, anda harus berhati-hati dengan makanan yang anda makan. Pola makan harus terdiri dari makanan yang dapat mencegah dan melawan depresi. Karbohidrat sehat dalam gandum dan beras akan membantu untuk menenangkan otak. Memakan buah-buahan segar dan sayuran yang kaya vitamin C, D, E dan beta karoten,  ikan yang mengandung asam lemak omega 3 juga dapat meningkatkan fungsi dan kinerja otak. Kurangi makan makanan manis dan kafein tinggi.
  3. Perawatan akupunktur maupun akupresur pada titik-titik tertentu dari tubuh dapat memicu pelepasan bahan kimia penting dalam tubuh dan membantu untuk mengembalikan keseimbangan kimia dalam otak.
  4. Pada dasarnya, olah meditasi jua berguna untuk membantu pengendalian atas pikiran yang gelisah disebabkan oleh depresi. Dengan demikian, anda dapat membuat pikiran lebih fokus dan membuang semua pikiran negatif dengan bantuan meditasi. Hal ini bermanfaat bagi kesehatan fisik dan meredakan ketegangan otot yang dipicu oleh kecemasan dan menyeimbangkan tekanan darah.

Dalam mengatasi depresi, anda juga harus mengambil beberapa langkah-langkah tambahan seperti meningkatkan interaksi sosial. Rasa sepi dan depresi seringkali berkaitan. Oleh karena itu, anda harus melawan kesepian untuk menyingkirkan depresi. Ketika anda berbagi pikiran dan perasaan dengan orang lain, hal itu akan dapat membuat beban pikiran lebih longgar. Jika anda berbicara dengan beberapa teman dekat yang dapat diandalkan tentang masalah anda, mungkin ada kalanya mereka dapat membantu anda untuk keluar dari depresi yang anda alami.

Related Posts