Menu Close

Cara Mengatasi Rasa Takut Berlebihan pada Anjing

Bagaimanakah cara mengatasi rasa takut yang berlebihan pada anjing? Apakah terhadap anjing yang jinak sekalipun anda merasa tetap takut? Artikel berikut akan memberikan pembahasan tentang cara mengatasi rasa takut berlebihan pada anjing.

Setiap orang memiliki rasa takut yang berbeda-beda. Beberapa orang takut akan serangga, ada juga yang takut akan kegelapan, dan ada pula yang takut anjing. Rasa takut terhadap anjing dikenal dengan istilah cynophobia. Di negara-negara dengan populasi anjing yang besar, takut anjing bisa menjadi fobia yang sangat serius, yang mampu mempengaruhi seseorang dalam kegiatan sehari-hari mereka. Tingkat keparahan cynophobia berbeda dari orang ke orang. Beberapa orang mungkin hanya takut pada anjing besar atau juga hanya pada anjing liar.

takut anjing

Pengalaman pernah dikejar, digigit, dan diserang anjing dapat menyebabkan seseorang memiliki cynophobia. Penyebab lain adalah perilaku orang dewasa di sekitar anjing. Jika seorang ibu takut terhadap anjing yang mendekat, rasa takut tersebut kemungkinan dapat menurun ke anak. Pengalaman orang dewasa terkadang mempengaruhi sikap anak. Tanda-tanda jika seseorang takut akan anjing seperti gemetaran, sesak napas, perasaan mati rasa dan takut, menangis, detak jantung lebih cepat, mulut kering, keringat berlebihan, susah berbicara.

Tips mengatasi rasa takut pada anjing

Berikut adalah saran yang sederhana sebagai cara mengatasi rasa takut berlebihan pada anjing:

  1. Pahamilah ketakutan anda, mengapa anda menjadi terlampau takut?
  2. Bersikap lebih sabar dan tidak terburu-buru
  3. Lebih sering untuk melihat anjing dengan lebih dekat
  4. Mempelajari bagaimanakah orang lain berperilaku di dekat anjing
  5. Melakukan relaksasi dan membayangkan jika diri anda bersama dengan anjing, dan cara untuk menghadapi situasi tersebut. Setelah beberapa waktu, cobalah dengan anjing yang nyata untuk berlatih teknik mengatasi rasa takut berlebihan.
  6. Jika tetangga atau teman anda mempunyai anjing, pergilah ke rumahnya dan cobalah untuk berinteraksi dengan anjing sedikit demi sedikit. Ini adalah salah satu cara yang paling efektif untuk mengatasi rasa takut berlebihan pada anjing.

Rasa takut berlebihan

Mempelajari lebih banyak mengenai anjing dapat mengatasi rasa takut anda. Anda mungkin bisa melakukan pendekatan dengan anjing yang dirantai. Jika anjing tersebut diawasi atau dikendalikan, maka tidak membahayakan diri anda, sehingga mengurangi rasa takut anda. Sebuah langkah yang baik adalah bermain dengan anak anjing. Seekor anjing kecil sangat tidak berbahaya dan akan meningkatkan kepercayaan diri anda. Ketika anda bertemu anjing di tengah jalan, jangan langsung mencoba lari, karena hal ini justru akan membuat anjing menjadi panik, dia mungkin tidak hanya menggonggong, tapi juga melompat dan mengejar anda.

Seperti kebanyakan hewan, mereka hanya menyerang untuk membela diri. Jangan berhenti untuk bersembunyi dan menghadapi ketakutan anda. Dengan sikap yang benar dan mengikuti saran di atas, anda pasti akan bisa mengatasi rasa takut berlebihan pada anjing.

Related Posts